Keikutsertaan Perwakilan Mahasiswi Administrasi Negara Undiknas Dalam Kegiatan “12th Bali Democracy Forum” & “3rd Bali Democracy Students Conference”
Pada Tanggal 5 s.d 6 Desember 2019 salah satu perwakilan mahasiswi Administrasi Negara Undiknas Maria Helena Yesenia Jimmy sekaligus Duta Muda “70 Tahun Hubungan Indonesia-USA 2019” ikut serta dlm kegiatan “12th Bali Democracy Forum: Democracy & Inclusivity”, yang diadakan di Nusa Dua, Bali. Dalam kegiatan tersebut juga diselenggarakan “3rd Bali Democracy Students Conference: Democracy and Inclusivity | Youth and Inclusive Digital Democracy” yang dibuka langsung oleh Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Ibu Retno Marsudi.
Kedua kegiatan tersebut adalah merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemlu RI), dan kegiatan Bali Democracy Students Conference yang diikuti oleh 113 mahasiswa berasal dari 55 negara di berbagai penjuru dunia, seperti Indonesia, Kenya, hingga Australia, dan diseleksi ketat & didanai penuh (fully funded) oleh Kemlu RI. Selama program Bali Democracy Students Conference (BDSC) berlangsung, para peserta mahasiswa diajak untuk berbagi pengalaman mereka terkait demokrasi dan inklusivitas di negara masing-masing dari perspektif pemuda.