Undiknas Edu Fair 2019 Hari ke-2 Gelar Lomba Pidato
Salah satu rangkaian perlombaan Edu Fair 2019 yang dilaksanakan hari ini Selasa, 22 Oktober 2019 adalah lomba pidato dengan tema “persatuan dalam keberagaman” diikuti oleh siswa-siswi SMA/SMK Se-Bali. Lomba yang diselenggarakan oleh HMJ Ilmu Administrasi Negara Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial ini berlangsung di ruangan 4.1 dan 4.2 Lantai 4 Gedung A Undiknas University.
Lomba pidato dihadiri oleh Perwakilan Vice Rector of Student Affairs and Alumni, Perwakilan Vice Rector of Partnerships and Entrepreneurship, Dekan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial, Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi, Ketua Program Studi Ilmu Hukum, dan Pemerintahan Mahasiswa dan Organisasi Mahasiswa di lingkungan Undiknas University.
Pembukaan lomba pidato diawali dengan sambutan dari Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Negara Ibu I.G.A.A Dewi Sucitawathi Pinatis, S.Sos., M.Si. dilanjutkan dengan sambutan yang diberikan oleh Dekan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Ibu Dr. Ni Nyoman Juwita Arsawati, S.H.,M.Hum., dan sambutan serta acara lomba pidato resmi dibuka oleh Perwakilan Vice Rector of Student Affairs and Alumni Bapak I Gusti Ngurah Widya Hadi Saputra,S.M.,MSM. Kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk memberikan motivasi untuk generasi muda agar senatiasa dapat mengutarakan pendapat dengan baik dan memperhatikan tutur kata ketika berbicara di hadapan umum.