Guest Lecture #9: Meningkatkan Kapasitas dan Kompetensi Sumber Daya Manusia di Era Digital
Denpasar – Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) kembali menggelar acara berkelas bagi para mahasiswa, kali ini dalam bentuk rangkaian acara Guest Lecture #9 yang mengusung tema “Capacity Building and Competence of Human Resources in the Digital Era” atau “Meningkatkan Kapasitas dan Kompetensi Sumber Daya Manusia di Era Digital” yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Undiknas. (23/8/2023)
Berlangsung pada tanggal 23 Agustus 2023 di Auditorium Dwi Tunggal Universitas Pendidikan Nasional, Agenda Guest Lecture ini dihadiri oleh jajaran mahasiswa dan yang memiliki antusiasme tinggi untuk mendapatkan wawasan tentang bagaimana meningkatkan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia di era digital yang sedang berkembang pesat saat ini.
Acara ini diisi oleh tiga pembicara yang sangat kompeten di bidangnya. Pembicara pertama adalah Dr. Ni Wayan Widhiastini, S.Sos., M.Si., yang merupakan Vice Rector for Academic Development di Universitas Pendidikan Nasional. Beliau membahas tentang strategi-strategi untuk mengembangkan kapasitas akademik dan kompetensi mahasiswa dalam menghadapi tantangan era digital.
Disambung pembicara kedua, Ketut Wiratama, S.S., M.M., MNLP., RFP., CEI., CBT., merupakan sosok yang inspiratif sebagai CEO & Founder MLBC, MBA, AKPEDI. Dalam sesi presentasinya, beliau membahas bagaimana dunia bisnis dan industri beradaptasi dengan teknologi digital yang semakin canggih dan berdampak pada kebutuhan kompetensi sumber daya manusia yang baru.
Pembicara ketiga, Dr. Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra, S.E., M.Si., yang merupakan seorang politikus yang juga memiliki wawasan luas dalam perkembangan ekonomi dan sosial, membahas bagaimana peran dan tanggung jawab pemimpin dalam memastikan bahwa sumber daya manusia di era digital memiliki kompetensi yang sesuai dengan tuntutan perkembangan zaman.
Melalui Acara Guest Lecture ini harapannya dapat menjadi momen yang sangat berharga bagi mahasiswa Universitas Pendidikan Nasional untuk mendapatkan ilmu baru tentang bagaimana menghadapi era digital yang semakin kompleks. Dengan menghadirkan pembicara-pembicara yang memiliki pengalaman dan pengetahuan yang mendalam, acara ini diharapkan akan memberikan dorongan untuk terus belajar dan berkembang dalam menghadapi tantangan masa depan.