Seminar Nasional “ARSIP NASIONAL #1” Membahas Kolaborasi Stakeholders dalam Pengembangan Desa Wisata
Denpasar, 8 April 2024 – HIMAPRODI Administrasi Publik Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) menggelar Seminar Nasional yang bertajuk “ARSIP NASIONAL #1” dengan tema utama “Kolaborasi Stakeholders dalam Pengembangan Desa Wisata guna Mewujudkan Sustainable Tourism”. Kegiatan yang diselenggarakan pada Kamis, 4 April 2024 lalu, merupakan bagian dari program kerja tahunan HIMAPRODI Administrasi Publik.
Dalam acara ini, HIMAPRODI Administrasi Publik berhasil menghadirkan narasumber-narasumber kompeten dalam bidangnya, yang akan memberikan paparan dan pemahaman mendalam mengenai pentingnya kolaborasi stakeholders dalam pengembangan desa wisata untuk mencapai tujuan pariwisata yang berkelanjutan. Acara seminar ini dilaksanakan secara hybrid, memungkinkan partisipasi baik secara langsung maupun daring, sehingga dapat diikuti oleh peserta dari berbagai lokasi.
Ketua HIMAPRODI Administrasi Publik, dalam sambutannya, mengungkapkan harapan agar kegiatan ini dapat memberikan edukasi dan pemahaman mengenai isu-isu terkini yang berkembang di Indonesia. Seminar ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru kepada generasi milenial mengenai kolaborasi stakeholders dalam pengembangan desa wisata, serta meningkatkan daya kritis mahasiswa terhadap isu-isu tersebut.
Kegiatan seminar ini turut dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Vice Rector for Academic Development UNDIKNAS University, yang menunjukkan dukungan dari pihak universitas terhadap acara tersebut. Selain itu, partisipasi dari para tamu undangan, termasuk dekan fakultas, kepala program studi, dan perwakilan dari berbagai organisasi kemahasiswaan, juga menjadi bagian penting dalam kesuksesan acara ini.
Adapun narasumber yang dihadirkan dalam seminar ini antara lain Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.B.A., M.B.A., Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia; Ida Bagus Adi Laksana, SE.,M.Si., Kepala Bidang Destinasi Pariwisata Provinsi Bali; dan Dr. A.A.A Ngurah Tini Rusmini Gorda, S.H., M.M., Kepala Pusat Studi Universitas Pendidikan Nasional Denpasar, Bali. Mereka memberikan paparan yang mendalam dan menginspirasi mengenai upaya kolaborasi stakeholders dalam pengembangan desa wisata.
Acara seminar ini juga diisi dengan sesi tanya jawab dan diskusi yang menarik antara narasumber dan peserta. Setiap pembicaraan dihadirkan dengan moderator yang berkompeten untuk memandu jalannya diskusi.
Keseluruhan rangkaian kegiatan dalam “ARSIP NASIONAL #1” ini berlangsung dengan lancar dan sukses, baik secara offline maupun daring. Diharapkan bahwa wawasan dan pemahaman yang diperoleh dari seminar ini akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan pemahaman mahasiswa, serta membawa manfaat bagi masyarakat luas dalam upaya menjaga keberlanjutan pariwisata di Indonesia.