Seminar Nasional “Treasury & Sawit Goes To Campus” Menggali Potensi Keuangan Negara dan Sawit
Denpasar, 5 Oktober 2023 – Kementerian Keuangan Republik Indonesia berkolaborasi dengan Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) Denpasar untuk menyelenggarakan sebuah seminar nasional yang informatif. Acara ini bertajuk “Treasury & Sawit Goes To Campus: Mengenal Lebih Dekat Pengelolaan Keuangan Negara dan Sawit.”
Seminar secara resmi dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan DR. Made Wirya Darma, SH., MH. dalam sambutannya, beliau mengingatkan sebagai generasi muda dan warga negara penting memahami bagaimana pengelolaan keuangan negara dan juga dunia industri sawit yang memang berkembang sangat besar di Indonesia.
Usai dibuka, agenda berlanjut dengan sesi Keynote speaker dari Bapak Teguh Dwi Nugroho, SE.,MM. selaku Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bali. Seminar ini juga menghadirkan sejumlah narasumber ahli dalam bidangnya, Ibu Tio Novita Efriani, SE.,Ak.,MGPP.,PhD. yang merupakan Kepala Subdirektorat Optimalisasi Kas, Direktorat Pengelolaan Kas Negara, memberikan wawasan tentang pengelolaan kas negara dan apa perannya terhadap pembangunan.
Dilanjutkan, Bapak Dani Ramdani, SE.,SH.,LL.M., Kepala Subdirektorat Pembinaan Pengelolaan Keuangan BLU III, Direktorat Pembinaan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum, dan ditutup oleh pembicara terakhir Bapak Anwar Sadat, ST. seorang analis pada Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit, memberikan perspektif yang berharga tentang industri sawit di Indonesia.
Seminar ini dipandu dengan cakap oleh Ibu Putu Purnama Dewi, SE., M.Si.,CRS., CSRA., seorang dosen di bidang ekonomi Universitas Pendidikan Nasional. Dengan pengalamannya, beliau memastikan diskusi tetap berjalan lancar dan informatif.
Seminar “Treasury & Sawit Goes To Campus” adalah contoh bagaimana kolaborasi antara lembaga pendidikan dan pemerintah dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang pengelolaan keuangan negara dan industri sawit. Dengan pengetahuan yang lebih dalam, diharapkan peserta seminar dapat berkontribusi lebih baik dalam memajukan sektor-sektor ini di masa depan.