Sarasehan Rektor Juni 2023, Targetkan Implementasi Akreditasi Internasional Universitas
Denpasar – Dalam rangka mengapresiasi kinerja civitas akademika, Rektor Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas), Prof. Dr. Ir. Nyoman Sri Subawa, S.T., S.Sos., M.M., IPM. kembali menyelenggarakan Sarasehan Rektor sebagai refleksi capaian Undiknas di tahun 2023 ini serta kinerja seluruh individu dan unit di lingkungan Undiknas. (14/6/2023)
Dalam pelaksanaannya agenda sarasehan diisi dengan pemaparan capaian kinerja Universitas di tahun 2023, penyerahan penghargaan dan juga motivasi bagi seluruh jajaran pengelola Undiknas atas capaian-capaian yang telah berhasil diraih.
Berlangsung di Auditorium Dwi Tunggal Universitas Pendidikan Nasional. Agenda Sarasehan dihadiri oleh seluruh jajaran Vice Rector, Pimpinan Lembaga serta Kepala Unit serta jajaran dosen dan juga karyawan di lingkungan Undiknas.
Rektor Profesor Sri Subawa menyampaikan, seluruh capaian yang telah berhasil dicapai saat ini merupakan kerjasama dari seluruh jajaran civitas akademika Universitas Pendidikan Nasional tanpa terkecuali. Harapannya tentu apa yang saat ini telah berhasil diraih, dapat terus ditingkatkan di tahun – tahun mendatang.
Rangkaian Sarasehan merupakan salah satu upaya yang dilakukan Universitas Pendidikan Nasional sebagai ucapan terima kasih dan pemberian apresiasi kepada seluruh civitas akademika yang telah mengabdi dan memberikan sumbangsih pengetahuan serta kerja keras dalam pendidikan dan juga pengelolaan segala urusan serta kegiatan di Universitas Pendidikan Nasional dan menghasilkan lulusan-lulusan mahasiswa yang unggul dan berdaya saing.
Acara sarasehan juga diisi dengan berbagai aktivitas hiburan yang dipersembahkan oleh masing-masing kepala unit yang ada di Universitas Pendidikan Nasional. Seluruh rangkaian acara sarasehan ditutup dengan sesi ramah tamah serta penyerahan souvenir kepada seluruh civitas akademika yang menghadiri acara sarasehan ini tanpa terkecuali dan melakukan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen sarasehan sebagai dokumentasi jejak digital.