Buku “Waralaba 4.0: Isu, Tren dan Evolusi Waralaba di Era Digital” Karya Rektor Undiknas Meraih Penghargaan Terbaik ke-3 Kategori Kewirausahaan dari Perpustakaan Nasional
Denpasar, 17 November 2020 – Sore tadi, telah berlangsung Acara Anugerah Pustaka Terbaik 2020 yang diselenggarakan melalui Zoom Meeting dan disaksikan pada Live Streaming Youtube Perpustakaan Nasional RI. Acara yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia merupakan annual event yang bertujuan untuk mengapresiasi penulis Indonesia yang bukunya telah diterbitkan pada versi cetak dan e-book serta telah tercatat pada Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.
Dari 200 lebih judul buku kategori kewirausahaan yang masuk ke Perpustakaan Nasional, sebuah Buku (Pustaka) yang berjudul “Waralaba 4.0: Isu, Tren dan Evolusi Waralaba di Era Digital”, karya Dr. Nyoman Sri Subawa, M.M. dan Dr. Ni Wayan Widhiasthini, M.Si. berhasil menjadi Pustaka Terbaik Kategori Kewirausahaan Tahun 2020.
Semoga penghargaan yang diraih dapat terus menginspirasi masyarakat luas berkenaan dengan bisnis yang mengarah pada Waralaba 4.0 untuk membangkitkan kembali perekonomian Indonesia yang sedang mengalami resesi. Berikutnya, terkhusus pada civitas akademika Undiknas, semoga penghargaan yang diraih Bapak Dr. Nyoman Sri Subawa, M.M. dan Ibu Dr. Ni Wayan Widhiasthini, M.Si. dapat senantiasa memotivasi dosen dan akademisi Undiknas untuk terus berkarya dan membagikan ilmunya dalam bentuk tulisan ilmiah.